Sabtu, 18 Februari 2017

Kerugian Yang Tidak Sedikit Gugah Dandim1623/Karangasem



Pendam IX/Udayana
Sabtu, 18 Februari 2017

Cuaca nasional belakangan ini memang sangat tidak kondusif. Sering terjadi hujan lebat dengan durasi yang cukup lama, diiringi dengan angin kencang, sehingga banyak terjadi bencana seperti banjir, tanah longsor, pohon tumbang dan lainnya. Kejadian ini juga terjadi di wilayah Kodim 1623/Karangasem. Tanah longsor yang mengakibatkan kerugian yang tidak sedikit ini menggugah Dandim 1623/Karangasem Letkol Inf Fierman Sjafirial Agustus, untuk ikut turun membantu meringankan kesusahan masyarakat, pada Kamis (16/2) di Dusun Delundungan Desa Ban Kecamatan Kubu.

Komandan Kodim 1623/Karangasem mendatangi tempat kejadian bencana tanah longsor untuk menemui korban bencana. Pada kesempatan itu Beliau berbincang-bincang dengan korban sambil memberikan sumbangan sembako berupa beras, gula, kopi bubuk, dan mie instan. Diantara masyarakat yg diberi bantuan adalah I Komang Dukut Darsana 40 thn, Ngh Sudarsana 46 thn, Wayan Mustika 42 thn dan warga yg lainya.

Dandim pada kesempatan tersebut didampingi oleh Danramil 1623-08/Kubu Kapten Inf I Wayan Suatma, Perbekel Desa Ban I Wayan Potag, Babinsa, dan Babinkamtibmas. Bantuan yang diberikan diharapkan dapat meringankan kesusahan masyarakat sekitar yang mengalami musibah ini. (Penrem 163/Wira Satya)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar