Jumat, 05 Mei 2017

Distan Karangasem Beri Bantuan Bibit Kelapa Unggul Kepada Kodim

Pendam IX/Udayana
Jumat, 5 Mei 2017

Dinas Pertanian Kabupaten Karangasem memberi bantuan bibit kelapa unggul kepada Kodim 1623 Karangasem di Dusun Panek Desa Ban Kecamatan Kubu Kabupaten Karangasem, Selasa (2/5).

Dinas Pertanian Kabupaten Karangasem beri bantuan 900 bibit kelapa kepada Kodim 1623/Karangasem, bibit-bibit kelapa tersebut sesuai rencana akan ditanam di wilayah lokasi TMMD ke-98 Dusun Panek Desa Ban dan sekalian dikembangbiakkan. Apalagi, pohon kelapa sangat jarang ditemukan di wilayah Dusun Panek Desa Ban Kec. Kubu Kab. Karangasem. Saat pemberian bibit yang bertempat dilokasi TMMD Dusun Panek Desa Ban. Keoala Desa Ban I Wayan Potag menerima langsung bibit kelapa dari Dinas Pertanian.

Letkol Inf Fierman Sjafirial Agustus Dandim 1623/Karangasem melalui Mayor Kav I Made Salindra Kasdim 1623/Karangasem mengatakan bibit-bibit kelapa dari Dinas Pertanian Kabupaten Karangasem itu akan diberikan kepada warga dusun Panek agar ditanam di tanah milik warga sendiri. Tujuan untuk membantu agar lahan yang kritis bisa dimanfaatkan dan berfungsi, demikian sesuai harapan Komando atas.

Kapten Cpl I Gusti Made Darsana selaku Pasiter Kodim  1623/Karangasem mengatakan penanaman pohon kelapa adalah salah satu program kerja dari Komando atas tentang ketahanan pangan yang disinkronkan dalam kegiatan Program TMMD ke-98 Kodim 1623/Karangasem. Penanaman tersebut sangat penting demi terlaksananya program ketahanan pangan. Kapten Cpl I Gusti Made Darsana juga mengatakan, pemberian bibit kelapa sebanyak 900 bibit dari Dinas Pertanian Kabupaten Karangasem, tersebut sangat membantu masyarakat Dusun Panek Desa Ban Kecamatan Kubu Kabupaten Karangasem.(Kodim 1623 Karangasem )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar