Kamis, 21 September 2017

Merinding Bulu Kuduk Begitu Mendengar Derap Kaki Dan Senjata di SMK Bali Mandara



Pendam IX/Udayana
Kamis, 21 September 2017

Kolone Senapan SMK Bali Mandara Siap Tampil HUT TNI ke-72 di Gedung Hool SMA Negeri Bali Mandara, Kamis (21/9).

Suasana SMK Bali Mandara, pagi hari cukup sejuk dan merinding bulu kuduk begitu mendengar derap kaki dan senjata. Terlihat sangat kompak siswa siswi Bali Mandara yang sedang berlatih kolone senapan. Inilah asuhan dari Pasi Ops Kodim 1609/Buleleng Kapten Inf Ide Bagus Adnyana.

Disaksikan Oleh Dandim 1609/Buleleng Letkol Inf Slamet Winarto S.E. di Gedung Hool SMA Negeri Bali Mandara. Jalan raya air sanih, dalam sambutan Dandim menyampaikan ucapan terima kasih atas pelaksanaan latihan kolone senapan. Dalam penampilan sudah bagus di parade kolone senapan yang disiapkan untuk demontrasi hari HUT TNI ke-72 di Lapangan Niti Mandala Renon, hari ini persiapan terakhir untuk dipertandingkan.

Dengan semangat membara anak anak binaan Kodim 1609/Buleleng, sudah siap untuk tampil yang terbaik. Itulah tekad dan semangat yang dimunculkan lewat eksprisi. (Kodim 1609/Buleleng)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar