Senin, 18 Desember 2017

Serma I Ketut Sura “Gerak Jalan Santai Bersama Truna/I Kliki”

Pendam IX/Udayana
Senin, 18 Desember 2017

Babinsa Desa Keliki Koramil 1616-06/Tegallalang Serma I Ketut Sura mengikuti kegiatan gerak jalan santai di Banjar Pacung Desa Kliki Kec. Tegallalang Kab. Gianyar, Minggu (17/12).

Dalam rangka HUT ke-30 Sekeha Teruna Teruni Buana, Banjar Pacung, Desa Kliki, yang ke 30 Tahun 2017, Babinsa Desa Kliki Serma I Ketut Sura menghadiri undangan jalan santai yang di hadiri oleh Perbekel Desa Kliki, Babinkamtibmas Desa Kliki, Klian Dinas se-Desa Kliki, Prajuru adat Banjar Pacung, Masyarakat adat Banjar Pacung serta peserta gerak jalan sekitar 1.300 orang dengan route di sekitar Desa Keliki dan kembali finish di depan Balai Banjar Pacung Desa Keliki dengan jarak tempuh kurang lebih 4 KM dan dilanjutkan dengan pengundian kupon berhadiah.

Kegiatan gerak jalan santai tersebut merupakan salah satu acara dalam rangka memeriahkan HUT STT Buana, Br Pacung, Desa Kliki, Kec Tegallalang yang ke-30 Tahun 2017 ini di laksanakan setiap tahunnya dengan tujuan mengajak masyarakat Banjar Pacung untuk selalu menjaga kesehatan dengan berolah raga di samping itu untuk mempererat tali persaudaraan antar krama banjar. Babinsa Keliki Serma I Ketut Sura dan Bhabinkamtibmas Desa Keliki yang ikut hadir pada kegiatan ikut berpartisipasi dan memotivasi masyarakat agar selalu menjaga kesehatan dgn berolahraga serta ikut serta melaksanakan pengamanan kegiatan tsb sehingga kegiatan gerak jalan santai tsb dapat berlangsung dengan lancar dan aman. (Kodim 1616/Gianyar)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar