Rabu, 07 Februari 2018

Peran Babinsa dan PPL Selalu Mendampingi Petani



Pendam IX/Udayana
Rabu, 7 Pebruari 2017

Babinsa Koramil 1610-02/Banjarangkan Klungkung Panen padi cigelis di Subak Delod Getakan Kec. Banjarankan

Program khusus ketahanan pangan diutamakan pada Tanaman Padi, Jagung dan Kedelai (Pajale). Subak diwilayah banjarangkan gencar melaksanakan program penanaman komuditi Padi, jagung kedelai (Pajale). Peran Babinsa dan PPL selalu mendampingi dengan harapan keberhasilan program ini bisa tercapai.

Kegiatan panen saat ini di Subak Delod Getakan dilaksanakan Panen Padi jenis Cigelis dan infari 16.

Panen diawali dari pengambilan semple di lahan demplot Kegiatan dihadiri Danramil 1610-02/Bajrangkan dan Babinsa, Kelian Subak dan Anggota Subak. Panen diawali di Sawah pemilik sawah I Nyoman Maruti dan Wayan Patra Luas 75 Are, Bibit Cigelis Hasil 5175 Kg di beli oleh KUD Jaya Werdhi takmung.

Pencapaian yang diperoleh berdasarkan sistim ubinan 2.5x2.5 M di dapat ubinan untuk inpari 16 didapat hasil .70 Kg/Are gabah kering panen sehingga potensi hasil per hektar 7 Ton, hasil yang baik dengan pola yang diterapkan dalam pengolahan lahan dan pemeliharaan dengan pupuk urea 200 Kg/Ha, sp 36 100.kcl 100 Kg, dekamon 30 CC per 14 liter dengan varietas inpari 16 dan ciherang dengan sistim tanam jajar legowo 40x20x10.

Kelian Subak Bajrangkan mengatakan panen bersama kali ini hasil cukup baik hal ini musim sangat mendukung dan cuaca yang baik, sehingga hasil panen yang diperoleh petani cukup baik. Keberhasilan ini tidak terlepas dari peran Babinsa dan PPL dilapangan bersama para Petani dan dipantau langsung Danramil 1610-02/Banjarangkan Kapten Caj Triono.

Danramil 1610-02/Banjarangkan menghimbau kepada Petani agar selalu bekerja sama dengan Babinsa dan Ppl sehingga ditemukan solusi dalam mengatasi persoalan yang di hadapi dilapangan.(Kodim 1610/Klungkung)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar