Selasa, 29 Januari 2019

Radar Bali Anniversary, Kodim 1611/Badung Semarakan Dengan Tanam Mangrove


Pendam IX/Udayana
Selasa, 29 Januari 2019

Serbuan Teritorial Kodim 1611/Badung dilaksanakan penanaman Mangrove dikolaborasikan dengan menyemarakan 18 Tahun Radar Bali Anniversary, Minggu (27/01) kemarin. 

Bertempat di Kawasan Konservasi Mangrove, Jalan Telaga Waja, Desa Adat Tengkulung, Kelurah Tanjung Benoa, Kuta Selatan, Badung, dilaksanakan kegiatan Penanaman Mangrove dalam rangka Serbuan Teritorial dirangkai dengan menyemarakan 18 Tahun Radar Bali Anniversary, yang dibuka oleh Plt. Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Bali Luh Ayu Aryani dan diikuti sekitar 300 orang.

Hadir pula Direktur Radar Bali Justin Herman, Danrem 163/Wira Satya diwakili Kasiter Letkol Inf Letkol Inf Frandi Siboro,  Dandim 1611/Badung diwakili Danramil Kuta Selatan Mayor Inf I Gede Nariada dan Pasi Ter Kodim 1611/Badung  Kapten Inf I Wayan Sudana.

Mayor Inf I Gede Nariada atas Seijin Dandim 1611/Badung Letkol Inf Handoko Yudho Wibowo, S.E., menyampaikan Serbuan Teritorial merupakan kegiatan program Kodim 1611/Badung yang dilakukan secara rutin untuk merekatkan hubungan antara TNI dgn rakyat  dalam rangka ruang, alat dan kondisi juang yang tangguh demi tercapainya Kemanunggalan TNI-Rakyat.

Melalui karya bakti penanaman Mangrove disinergikan dengan Hari Ulang Tahun Radar Bali ini diharapkan melalui gerakan penanaman Mangrove dapat mempercepat upaya peningkatan pesisir dan laut yang sejalan dengan peningkatan kualitas lingkungan hidup  dan sangat besar manfaatnya yaitu menahan erosi, abrasi, kepunahan serta mempertahankan jenis flora dan fauna. (Kodim 1611/Badung)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar