Senin, 11 September 2017

Kades Dawan Kelod I Ngurah Suardita,S.E. “Terima Kasih Pak Danramil 1610-03/Dawan”

Pendam IX/Udayana
Senin, 11 September 2017

Babinsa Koramil 1610-03/Dawan melatih angota Linmas di Lapangan Kec. Dawan Kab. Klungkung, Sabtu (9/9).

Linmas atau perlindungan Masyarakat agar memiliki kemampuan, Keterampilan dan disiplin dalam melaksanakan tugas-tugas menjaga keamanan desanya. Hal ini disampaikan oleh Danramil 1610-03/Dawan Kapten Inf Suarta pada pembukaan latihan linmas kecamatan Dawan dipusatkan di Lapangan Kec. Dawan.

Kegiatan pelatihan Linmas dilaksanakan sesuai program Triwulan setiap Tahun dalam rangka meningkatkan disiplin dan kemampuan para linmas dalam mengemban tugas-tugas dilapangan. Materi yang di latihan bela negara dan PBB, sebagai pelatih Babinsa Gunaksa Pelda I Ngurah Yasa.

Tujuan latihan ini di lakukan guna memberikan materi/pembekalan tentang bela negara dan sikap PBB untuk menumbuhkan serta meningkatkan disiplin para linmas dlm melaksanakan tugas di wilayah demikian penyampaian dari Pelda Yasa. Kegiatan pelatihan ini dialokasikan waktu selam 3 hari. hadiri dalam kegiatan pelatihan Linmas Danramil 1610-03/Dawan, Camat Dawan, Kepala Desa Dawan Klod Nengah Suardita S.E., Bendesa Adat Dawan, I Wayan Susana dan anggota Linmas Desa se-Kecamatan Dawan.

Desa Dawan Klod I Ngurah Suardita,S.E. mengucapkan banyak terima kasih kepada Danramil 1610-03/Dawan atas dukungan personilnya yang mau meluangkan waktunya untuk melatih anggota linmas kami.

Tujuan latihan ini guna menciptakan linmas linmas yang handal, tangkas dan cekatan, Untuk itu Bapak Kades memerintahkan anggota linmasnya mengikuti latihan. Para anggota linmas terlihat antusias melaksanakan latihan ini dengan penuh rasa semangat dan senang hati melaksanakan latihan Babinsa Pelda I Ngurah Yasa memberikan satu persatu materi gerakan dasar yang meliputi gerakan di tempat dan gerakan berjalan. Pelda Nengah Yasa mengucapkan banyak terima kasih atas kepercayaan yang di berikan kepada kami untuk melatih PBB kepada anggota linmas, untuk itu kami gunakan kesempatan ini sebaik mungkin untuk berkomunikasi di Lapangan. (Kodim 1610/Klungkung)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar