Rabu, 28 November 2018

Sudah Menjadi Karismatik TNI, Bila Ada Kegiatan Yang Melibatkan TNI, Maka Warga Sangat Antusias


Pendam IX/Udayana
Rabu, 28 November 2018

Dalam rangka kegiatan karya bhakti pada periode triwulan IV tahun 2018, Koramil 1621-01/Kota Soe telah melaksanakan karya bhakti di Gereja Hosana Hane, Kecamatan Batu Putih, Kabupaten Timor Tengah Selatan, Provinsi Nusa Tenggara Timur, Rabu (28/11).

Acara  bhakti TNI ini pimpin langsung oleh Danramil Kota Letda Inf I Komang Wenten beserta jajarannya sebanyak 12 personil Babinsa yang tersebar di wilayah Kota Soe.

Danramil menjelaskan bahwa kegiatan karya bhakti ini dilaksanakan dalam rangka menyambut hari juang kartika dan program koramil bidang bhakti TNI pada triwulan IV, selain itu kegiqtan ini bertujuan untuk meningkatjan kemanunggalan TNI dengan rakyat sekaligus membantu kesulitan masyarakat yang berada di wilayah binaannya.

Soleman Faot selaku pengurus gereja mengingkapkan rasa terima kasih kepada anggota Koramil Kota yang telah membantu moril dan materiil dalam pelaksanaan karya bhakti sehinhha dapat berjalan dengan baik.

Faot berharap kegiatan ini tidak terhenti hanya di sini saja tetapi harus terus berlanjut  karena dengan kehadiran TNI membawa semangat tersendiri bagi masyarakat dalam setiap  pekerjaan.

"Mungkin saja hal ini sudah turun-temurun dari jaman dulu, kalau  warga tahu ada TNI di dalamnya mereka cepat-cepat datang untuk kerja ini yang menjadi karismatik TNI di tengah- tengah kami,"ungkap Faot.

Berkat dukungan 70 warga  masyarakat  dan personil Koramil  Kota, Pengerjaan pagar sepanjang 700m dan plester  1 unit bangunan PPA ini berlangsung selama 2 hari dengan hasil 100% selesai. (Kodim 1621/TTS)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar