Senin, 29 April 2019

Prajurit 'Satya Bhakti Wirottama' Kembali Torehkan Prestasi di Event Cleo Smart Run


Pendam IX/Udayana
Senin, 29 April 2019

Denpasar - Prajurit TNI dari kesatuan Yonif Raider 900/Satya Bhakti Wirottama Kodam IX/Udayana yakni Kopda Gusti Ngurah Rai Widia Antara dan Pratu Pande I Kadek Purnamantara, kembali menorehkan prestasinya pada kejuaraan lomba lari dengan tajuk 'Cleo Smart Run' yang digelar di Lapangan Puputan Margarana, Niti Mandala, Renon, Denpasar, Minggu (28/4).

Cleo Smart Run adalah lomba yang diadakan setiap tahunnya yang selalu membawa pesan khusus bukan hanya mengajak masyarakat Indonesia untuk memiliki gaya hidup sehat. Tahun ini, Cleo Smart Run diselenggarakan di Denpasar dengan tema 'In Unity We Run', dengan maksud dan tujuan untuk menyebarkan semangat kebersamaan dan persatuan dalam perbedaan yang menjadi ciri khas bangsa Indonesia.

Lomba lari tahunan yang diselenggarakan oleh PT. Sariguna Primatirta Tbk. (Tanobel Food) yang memproduksi Cleo, dilaksanakan dalam 2 kategori lari, yaitu rute 5K dan 10K, keduanya terbuka untuk umum dengan jumlah peserta lari mencapai lebih dari 2.500 orang pelari. Para pelari memulai start dan finish di Monumen Bajra Sandhi, Renon.

Dari 2 kelas yang dilombakan, prajurit terbaik dari satuan Yonif Raider 900/SBW yang berlomba di kelas 5K atas nama Pratu I Pande Kadek Purnamantara berhasil meraih peringkat ketiga, sedangkan Kopda I Gusti Ngurah Rai Widia Antara berhasil meraih peringkat kelima.

Pratu I Pande Kadek Purnamantara sebelumya sudah sering berprestasi diberbagai lomba lari, seperti sebagai Juara II Half Marathon 2017 di Karangasem, peringkat III seleksi Triathlon TNI AD 2017, Juara I lari 10 Km Bupati Karangasem Cup 2018, Juara I Porkab Cabor Lari 1500 m 2018 di Karangasem, Juara III lari 5 Km Bahyangkara Run Bali 2018, Juara I lari 21 Km Ubud Run 2018 di Gianyar, serta Juara I Run Till You Drop 2019 di Nusa Dua.

Sedangkan Kopda I Gusti Ngurah Rai Widia Antara pun juga sering menjuarai berbagai event lomba lari, diantaranya sebagai  Juara III Piala Panglima TNI Orienteering 2016 di Magelang, Juara III lari 7 Km Ubud Run 2018 di Gianyar, Juara III lari 5 Km Kejurkab Open 2018 di Singaraja, serta Juara II Run Till You Drop 2019 di Nusa Dua. (Pendam IX/Udayana)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar