Rabu, 11 September 2019

Minimalisir Kerugian Personel Akibat Lakalantas, Korem 161/Wira Sakti terima PKBB dari Tim Terpadu Spamad


Pendam IX/Udayana
Kamis, 12 September 2019

Kupang - Korem 161/Wira Sakti menerima sosialisasi dan uji petik Program Keselamatan Berkendara dan Berlalu Lantas (PKBB), Selasa (10/09/2019) di Makorem 161/Wira Sakti, Kupang.

Sosialisasi dan uji petik tersebut diberikan oleh Tim Terpadu Spamad yang dipimpin oleh Letkol Kav Rendra Andrian Siagian.

Danrem 161/Wira Sakti Brigjen TNI Syaiful Rahman, S.Sos dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kasi Intel Korem 161/Wira Sakti Kolonel Inf Fransiscus Arisusetyo menyampaikan pentingnya kegiatan sosialisasi dan uji petik ini.

"Kegiatan ini memiliki arti yang sangat penting sebagai upaya preventif dalam meminimalisir kerugian personel akibat kecelakaan lalu lintas dalam rangka pengamanan personel jajaran Korem 161/Wira Sakti," ungkap Danrem.

Sementara itu Aspam Kasad Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad dalam sambutannya yang dibacakan oleh Ketua Tim Terpadu Spamad menyampaikan harapan kepada semua peserta.

"Agar para peserta menyimak dengan sungguh sungguh materi yang akan disampaikan oleh  Puspomad, Puskesad,  Ditpalad, dan Ditbekangad, sehingga memahami dan dapat mengaplikasikan ketentuan dan aturan berkendara dalam pelaksanaan tugas sehari hari di satuan," jelasnya.

Diakhir sambutannya Aspam Kasad memberikan lima penekanan yaitu, Pertama, Laksanakan pengecekan kendaraan bermotor secara rutin dan berkala sebelum dioperasionalkan, Kedua Lengkapi surat surat dan kelengkapan kendaraan bermotor, Ketiga Perhatikan dan patuhi peraturan yang berlaku dalam berlalu lintas, Keempat Persiapkan dalam kondisi prima sebelum berkendara, Kelima Jangan lupa berdoa sebelum berkendara.

Untuk diketahui bahwa sebelum dilaksanakan sosialisasi, kegiatan ini diawali dengan peragaan tata cara mengemudi kendaraan (Safety Riding) yang dilakukan oleh tim peraga, dan dijelaskan oleh anggota Tim Terpadu Spamad Mayor Cba Asep Tatang.

Peragaan tersebut disaksikan oleh seluruh peserta di Lapangan Upacara Makorem 161/Wira Sakti.

Dilanjutkan dengan uji petik ujian tertulis di Aula Sudirman Makorem 161/Wira Sakti, kemudian uji petik Safety Riding dan uji petik kelengkapan administrasi kendaraan dan uji kelaikan kendaraan di Lapangan Upacara Makorem 161/Wira Sakti. (penrem161ws)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar