Minggu, 20 Oktober 2019

Beri Alternatif Usaha Rumahan, Satgas Yonif Raider 142/KJ Ajarkan Warga Perbatasan Buat Peyek Biji Jambu Mente


Pendam IX/Udayana
Minggu, 20 Oktober 2019

Belu - Dalam rangka meningkatkan ekonomi masyarakat Dusun Adubitin, Desa Silawan, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu, melalui ide kreatif, personel Pos Silawan Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Timur Yonif Raider 142/KJ mengajak para kaum Ibu-ibu untuk membuat peyek dengan mengunakan bahan baku biji jambu mete.

Hal ini disampaikan oleh Dansatgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ, Letkol Inf Ikhsanudin, S.Sos.,M.M. di Mako Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif Raider 142/KJ Atambua NTT, Sabtu (19/10/2019).

Diungkapkan Dansatgas, kegiatan membuat peyek berbahan biji jambu mete ini adalah salah satu ide kreatif dari personel pos untuk memanfaatkan sumber daya alam yang banyak terdapat di sekitar wilayahnya, selain itu kegiatan ini juga merupakan salah satu cara untuk mengembangkan jiwa wirausaha masyarakat perbatasan untuk menciptakan produk rumah tangga yang dapat menjadi ciri khas didaerahnya.

"Sebagaimana kita ketahui, masyarakat Desa Silawan mayoritas adalah petani jambu mete, lahan milik warga banyak ditanami jambu mete yang mana sepanjang tahun tumbuh di wilayah yang tanahnya terkenal kering, melihat potensi sumber daya alam Desa Silawan sehingga personil pos berinisiatif mengajak warga masyarakat sekitar untuk membuat peyek berbahan baku biji kacang jambu mete," imbuhnya.

Para Mama terlihat sangat antusias melihat personel Satgas Pamtas saat memasak peyek tersebut, dimana pembuatan peyek berbahan baku jambu mete tidak berbeda dengan pembuatan peyek berbahan baku kacang tanah, kacang kedelai ataupun ikan teri, hanya yang membedakan adalah biji jambu mete yang digunakan sebagai pengganti kacangnya.

"Harapan kami, dengan kemasan yang menarik makanan ringan ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar untuk menjadi makanan yang bernilai ekonomis, sehingga membantu perekonomian masyarakat perbatasan, makanan ringan ini memiliki nilai jual dan dapat menjadi ciri khas produk rumah tangga masyarakat Desa Silawan, rasanya yang enak dan gurih serta karena berbahan baku biji jambu mete," jelasnya. (Satgas Yonif Raider 142/KJ)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar