Senin, 28 Oktober 2019

Tingkatkan Perekonomian Masyarakat, Satgas Yonif 132/BS Bangun Kolam Pembibitan Ikan


Pendam IX/Udayana
Senin, 28 Oktober 2019

Kupang - Manunggal Dengan Rakyat, anggota Pos Oepoli Pantai Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonif 132/BS jalin kebersamaan bangun kolam ikan bersama masyarakat di desa Netamnanu Utara, Kecamatan Amfoang Timur, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur, pada Sabtu (26/10/2019).

Dilain tempat, Dansatgas Pamtas RI-RDTL Yonif 132/BS Letkol Inf Wisyudha Utama menyampaikan, kegiatan karya bakti ini merupakan wujud kepedulian kepada masyarakat, dan sebagai bentuk kebersamaan Anggota TNI dan Rakyat.

Melihat lahan kosong yang kurang dimanfaatkan dan tempatnya  baik untuk budidaya ikan, oleh karena itu anggota Pos Oepoli Pantai dipimpin Komandan Pos (Danpos) Sertu Ikhsan beserta 4 orang anggota berkoordinasi dengan Kepala Desa untuk memanfaatkan lahan tidur tersebut untuk di buat kolam tempat pembibitan ikan dan dijadikan kolam kelompok perikanan Desa.

"Rencananya kolam tersebut akan ditaruh bibit ikan lele dan beberapa bibit ikan tawar lainnya, yang dapat menampung hingga 7.000 bibit ikan sehingga kedepan usaha ini sebagai salah satu contoh untuk meningkatkan pendapatan masyarakat selain pertanian," tutur Dansatgas.

Sertu Ikhsan Danpos Oepoli Pantai menambahkan, Semoga dengan adanya sarana tempat pembibitan ikan ini, kami berharap di kampung ini khususnya di desa Netamnanu Utara ini, dapat bermanfaat bagi masyarakat dan menjadikan perekonomian masyarakat menjadi lebih baik, ucapnya.

Sementara itu, Kepala Desa Bapak Wemfrid MD Kameo, sangat mengapresiasi dan mengucapkan rasa terima kasih kepada anggota Pos Oepoli Pantai Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif 132/BS, yang sudah mau membantu dan mengurangi kesulitan warga dalam bidang perekonomian di desa Netamnanu Utara ini.

"Terima kasih bapak-bapak TNI, dengan adanya sarana tempat pembibitan ikan ini akan kami jaga dan kami rawat selalu," ucap Kepala Desa. (Satgas Yonif 132/BS)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar