Kamis, 29 Desember 2016

Babinsa Kumpulkan Linmas Antisipasi Kerawanan Jelang Tahun Baru 2017




Pendam IX/Udayana
Kamis, 29 Desember 2016

Babinsa Koramil 1610-01/Klungkung Pelda ketut Medal dan Bhabinkamtibmas Polsek Klungkung melaksanakan tatap muka dan latihan PBB untuk memelihara disiplin dalam melaksanakan tugas dan antisipasi kerawanan jelang Tahun Baru 2017, Rabu (28/12) di Klungkung

Kegiatan tatap muka Linmas Desa Tegak sejumlah 23 orang didampingi Prebekel Desa Tegak disamping  melaksanakan latihan PBB untuk memelihara disiplin dalam melaksanakan tugas, walaupun kita berada di desa namun sebagai aparat keamanan Desa sudah barang tentu menjadi contoh bagi masyarakat.

Disiplin dan rasa tanggung jawab sebagai Linmas yg bertugas mengamanakan dan kenyamanan desa dengan berpedoman pada peraturan pemerintah bekerja sama dengan baik dengan pecalang desa adat, dalam rangka penyambutan tahun baru agar linmas tidak ragu-ragu dalam penegakan serta mengambil langkah di lapangan demi keamanan desa.

Disamping latihan PBB juga diberikan pengetahuan Hukum oleh Bhabinkamtibmas, hal ini disambut positif oleh prejuru Desa (Kades Tegak) I Ketut Jujana. Juga disampaikan dengan keberadaan TNI dan Polri bersenergi dengan masyarakat akan dapat lebih menjaga dan meningkatkan keamanan serta kenyamanan di masyarakat. (penrem 163/Wira Satya)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar