Senin, 23 Januari 2017

Kodim 1626/Bangli Melaksanakan Rapat Dengan Federasi Yong Moodo




Pendam IX/Udayana
Senin, 23 Januari 2017

Susunan pengurus Federasi Yong Moodo Kab Bangli masa Bhakti 2016-2021 dibentuk sesuai petunjuk Komando atas dalam hal ini dari Korem 163, Hal itu disampaikan Ketua Harian  Yong Moodo Bangli Myr Inf Panca Rahardi Kasdim 1626/Bangli pada saat rapat di Aula Makodim 1626/Bangli Senin (23/1).

Dalam pembentukan  pengurus ini kita melibatkan unsur militer dan unsur sipil karena  Yong Moodo merupakan olahraga yang dikembangkan pertama kali oleh kalangan militer dan sekarang akan dimasyarakatkan, selain itu setelah disosialisasikan nanti perlu  melakukan pembinaan-pembinaan terhadap atlit-atlit kita untuk dapat terjun pada  PON yang akan datang, sehingga dibutuhkan pembinaan yang berkesinambungan dan terus menerus untuk menghasilkan atlit-atlit yang siap diterjunkan ke kancah tingkat Daerah maupun Nasional.

Kodim 1626/Bangli  sekarang memiliki tugas untuk memasyarakatkan olah raga ini sehingga masyarakat mengenal cabang olah raga ini dan kita berupaya supaya segera memiliki atlit-atlit yang mempuni untuk kita beri kesempatan untuk berkiprah dalam PON yang akan datang karena pada Pra PON yang lalu Cabang olahraga ini sudah di Eksebisikan sehingga pada PON yg akan datang akan dipertandingkan.

Wakil Ketua Umum Ida Bagus Putra SH menyampaikan bahwa kepengurusan Federasi Yong Moodo Kab Bangli masa Bhakti 2016-2021 jumlahnya 31 orang komposisinya sudah dibuat tinggal mengajukan ke Koni Bangli dan setelah ada rekomendasi dari KONI maka kita menunggu pelantikan pengurus.

Sebagai Ketua Umum adalah Dandim 1626/Bangli dan Wakil Ketua Umum Ida Bagus Putra, S.H. Sambil menunggu  Kepengurusan ini dilantik kita akan melakukan langkah-langkah awal untuk mensosialisasikan olah raga ini dan merekrut serta membina calon-calon  atlit terutama dari beberapa atletik yang sudah ada yaitu Tarung Derajat , Taek Wondo dan Kempo  serta kebeberapa sekolah yang ada di wilayah Bangli. Untuk tempat latihan kita bisa koordinasikan di beberapa wantilan yang ada di wilayah kota Bangli. (Penrem 163/Wira Satya)      

Tidak ada komentar:

Posting Komentar