Senin, 18 Maret 2019

Aksi Babinsa Peninjoan Bantu Warga, Ditengah Kesibukan Kegiatan TMMD


Pendam IX/Udayana
Senin, 18 Maret 2019

Bangli - Ditengah-tengah kesibukan melaksanakan kegiatan TMMD ke 104 tahun 2019, Babinsa Peninjoan tidak lupa melaksanakan monitoring wilayah di desa binaannya yang boleh dibilang cukup luas dengan jumlah 14 Banjar atau Dusun.

Babinsa Peninjoan Koramil 1626-03/Tembuku Serda Made Suarnika mengatakan selama kurang lebih tiga mingguan dirinya bergelut dalam TMMD mendampingi Satgas TMMD ke 104 yang dipusatkan di Desa Peninjoan dengan sasaran pembuatan jalan sepanjang 1.500 meter.

"Ditengah-tengah kesibukan tersebut saya berupaya tetap melaksanakan pemantauan atau monitoring wilayah binaan untuk mendapatkan informasi yang diperlukan dan apabila ada permasalahan agar segera bisa dikordinasikan dengan pihak terkait", ungkapnya.

Sebagai Babinsa dirinya harus selalu hadir di tengah-tengah masyarakat sehingga mengetahui apa yang menjadi harapan dari masyarakat serta dapat membantu kesulitan masyarakat.

Seperti pada Sabtu (16/03) kemarin, saat sedang monitoring wilayah kebetulan ada siswa yang motornya mogok di jalan tanjakan yang cukup ekstrim, kami bantu menarik motor siswa yang mogok tersebut dengan memakai tali.

Selain membantu siswa tersebut, pihaknya juga memberikan edukasi tentang tata tertib berkendaraan atau berlalulintas.

Siswa SMP Negeri 1 Peninjoan I Komang S mengucapkan terima kasih ke Babinsa atas kepeduliannya membantu warga binaannya. 

"Terimakasih Pak Babinsa", ungkapnya.

Sesungguhnya Babinsa Serda Made Suarnika juga menyayangkan anak-anak seperti Komang masih di bawah umur sehingga tentu belum memiliki surat ijin mengemudi atau SIM dan tidak dibenarkan menggunakan kendaraan di jalan raya. (Kodim 1626/Bangli)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar