Senin, 14 Maret 2016

Kodim 1616/Gianyar Gelar Pra TMMD Ke 96 Di Kecamatan Payangan

Pendam IX/Udayana
14 Maret 2016
Editor Kapten Inf I Nyoman Budiarta

Untuk menyiapkan proyek TMMD yang sesuai alokasi waktu dan sasaran maka dilaksanakan kegiatan pra TMMD ke 96 yang dilaksanakan oleh personel Kodim 1616/Gianyar bersama warga setempat. (14/3) di Banjar Penyabangan Desa Kerta Kecamatan Payangan Kabupaten Gianyar

Kegiatan pra TMMD ke 96 untuk pembersihan jalan berupa penebangan pohon telah memasuki jarak sekitar 800 m sedangkan pekerjaan alat berat berupa pengerukan dan pemotongan tebing telah memasuki jarak sekitar 100 m dari rencana jalan sepanjang 1,8 Km. Kegiatan pra TMMD sendiri dilakukan dengan memperlebar jalur jalan yang akan dibuat karena masih tertutup pepohonan dan semak-semak sehingga apabila alat berat berupa exavator mengeruk tanah tebing dapat bergerak tanpa halangan.‎

Kegiatan dilakukan setiap hari secara bergantian oleh personel Kodim 1616/Gianyar sehingga kegiatan lain seperti halnya pendampingan pertanian tetap berjalan dengan baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar