Selasa, 29 Maret 2016

Korem 161/Wira Sakti Laksanakan Sosialisasi P4GN


Pendam IX/Udayana
29 Maret 2016
Editor Kapten Inf I Nyoman Budiarta

Masalah Narkoba sudah menjadi masalah global, dikarenakan sistem peredarannya terorganisir secara profesional, sehingga Narkoba sudah menjadi musuh bersama semua negara termasuk Negara Indonesia, termasuk di Nusa Tenggara Timur demikian penegasan Danrem 161/Wira Sakti Brigjen TNI Heri Wiranto, S.E.,M.M., mengawali sambutan pada kegiatan sosialisasi ini yang disampaikan oleh Kasi Intel Korem 161/Wira Sakti Kolonel Inf Toyib Anwari, Selasa (29/3) bertempat di Aula Sudirman Korem 161/Wira Sakti, Kupang.

Danrem 161/Wira Sakti lebih lanjut mengatakan Narkoba memiliki dampak yang sangat berbahaya, karena dapat merusak, menghancurkan kita, keluarga dan lingkungan. Maka untuk itu kepada seluruh prajurit dan PNS jajaran Korem 161/Wira Sakti jangan mencoba mendekati, mengkonsumsi apalagi menjadi pengedar barang terlarang tersebut, "Ingat! Komando tidak akan pernah memberikan toleransi kepada Prajurit dan PNS yang terlibat kasus Narkoba".

Dalam kegiatan sosialisasi Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) kali ini menghadirkan Kasi Pencegahan BNN Provinsi NTT, Muhammad T. Sidik sebagai nara sumber yang memberikan gambaran secara detail tentang bahaya Narkoba dan akibatnya.

Bahaya Narkoba telah menjadi kejahatan super lintas negara, trans nasional yang telah terorganisir sedemikian rupa dan profesional, tegasnya.

Peserta sosialisasi yang berjumlah 144 orang yang terdiri dari personel militer, PNS dan Persit terlihat antusias mengikuti kegiatan sosialisasi ini, dengan memberikan beberapa tanggapan dan pertanyaan kepada nara sumber tentang Narkoba tersebut.
Kasi Pencegahan BNN Provinsi NTT, menyampaikan kegiatan P4GN saat ini dilaksanakan di seluruh lini kehidupan masyarakat secara nasional, kaitannya untuk memberikan wawasan tentang bahaya barang haram yan bernama Narkoba.

Sosialisasi seperti ini semoga akan dapat memberikan manfaat yang baik buat kita semua supaya terhindar dari bahaya Narkoba yang dapat merusak sendi-sendi kehidupan baik secara pribadi, keluarga maupun lingkungan.

Secara terpisah Kasi Intel Korem 161/Wira Sakti Kolonel Inf Toyib Anwari mengapresiasi semangat dan antusias anggota mengikuti kegiatan sosialisasi ini, serta berpesan apa yang kita dapatkan hari ini agar disampaikan kepada keluaraga, tetangga dan masyarakat lingkungan kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar