Minggu, 04 Maret 2018

Persit KCK Koorcab Rem 161 PD IX/Udayana, Gelar Lomba Nyanyi.



Pendam IX/Udayana
Minggu, 4 Maret 2017

Jelang HUT ke-72 Persit KCK yang jatuh tanggal 03 April 2018, Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Koordinator Cabang Rem 161 PD IX/Udayana gelar lomba Nyanyi dengan dua kategori, yaitu Kategori Solo dan Kategori Duet.

Kegiatan yang digelar, Sabtu (03/03/18) di Aula Makorem 161/Wira Sakti ini diikuti Delapan Tim dari  Kodim 1604/Kupang dan Balak Aju Rem 161/Wira Sakti yang berada di Kota Kupang. Dalam kesempatan tersebut, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 161 PD IX/Udayana, Ny. Erni Teguh Muji Angkasa mengatakan hendaknya  anggota Persit dapat memanfaatkan waktu dengan mengembangkan minat dan bakatnya, sesuai dengan jenis lomba yang digelar, dalam hal ini adalah lomba nyanyi  untuk memperingati HUT Persit yg ke-72. 

"Lebih lanjut, siapapun yang menjadi juara, maka siap untuk mewakili lomba kegiatan Persit pada tingkat yang lebih tinggi atas nama Persit KCK Koorcab Korem 161 PD IX/Udayana, ungkap Ketua Persit.  Untuk menjaga keterbukaan serta fairplay dalam lomba ini, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 161 PD IX Ny. Erni Teguh Muji Angkasa, sengaja mendatangkan  tiga juri yang netral, yaitu Ny Adrianus Nugroho, Ny.Doni dan Mayor Inf Petter.

Dari hasil penilaian Tim Juri, Lomba Nyanyi kategori Solo dan Duet, untuk Lomba Nyanyi kategori  Solo Juara-1 diraih Persit  Kodim 1604/Kupang, dengan perolehan nilai 9506, Juara-2 direbut Persit Denmarem dengan Nilai 948, dan menduduki Juara-3  Persit Denkesyah dengan nilai  947

Sedangkan pada Lomba Nyanyi Katagori Duet, Juara-1  Persit Denkesyah dengan total njlai 1313, Juara-2 Persit Kodim dengan 1297, dan Juara-3 adalah Persit Tim Intel Rem dengan nilai 1221. Tampak masing masing tim menunjukkan olah suara yang mumpuni dengan kualitas vokal yang bagus.  Pelaksanaan lomba berjalan sangat meriah, apalagi dengan sorak sorai untuk mendukung  tim kesayangannya. 

Hadir dalam pelaksanaan lomba ini, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 161 PD IX/Udayana, Ny.Erni Teguh Muji Angkasa, Wakil Ketua Persit KCK Koorcab Rem 161 PD IX /Udayana  Ny. Aji Jaya, serta Pengurus Cabang Ny. Zems Ratu Edo dan  anggota Jajaran Persit KCK Koorcab Rem 161 PD IX.( penrem161/ws )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar