Jumat, 21 Desember 2018

Inilah Hasil Operasi Jajaran Kepolisian Bersama Koramil dan Satpol PP di Wilayah Lembor


Pendam IX/Udayana
Jumat, 21 Desember 2018

Jelang pergantian tahun Polsek Lembor kerjasama dengan Koramil 1612-06/Lembor melaksanakan kegiatan pemusnahan ratusan liter minuman keras lokal jenis sopi, Kamis (20/12) siang.

Pelaksanaan pemusnahan miras tersebut dilakukan di halaman Polsek Lembor, turut hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Lembor beserta anggota, Danramil 1612-06/Lembor, Lettu Inf Ignasius Labu, Babinsa Koramil 06/ Lembor, Sekcam dan Kasi Trantib Kecamatan Lembor.

Miras lokal yang diisi dalam jerigen dan botol-botol minuman mineral tersebut disusun di halaman Polsek, dan dengan disaksikan pihak pemerintah Kecamatan, langsung dimusnakan dengan cara dituang di halaman Polsek. 

"Ini hasil operasi jajaran kepolisian bersama Koramil dan Satpol PP," ujar Danramil 06/Lembor Lettu Inf Ignasius Labu  disela-sela pemusnahan.

Kapolsek Lembor menuturkan, ada sekitar 250 Liter miras lokal yang tersimpan dalam beberpa jerigen dan botol air mineral,  dan ini merupakan hasil operasi yang selama ini kami lakukan bersama sama dengan Koramil Lembor dan pihak Kecamatan.

Menurutnya, pemusnahan miras itu dilakukan untuk mengantipasi adanya ganguan Kamtibmas saat perayaan natal dan tahun baru di wilayah Kecamatan Lembor.

"Kami ingin wilayah Lembor tetap kondusif saat natal dan tahun baru atau libur panjang berlangsung," tandasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar