Senin, 24 Desember 2018

Jelang Galungan dan Kuningan, Kodim 1612/Manggarai Karya Bhakti di Pura Agung Waso Giri Natha


Pendam IX/Udayana
Senin, 24 Desember 2018

Dalam rangka menyambut Hari Raya Galungan dan Kuningan personel Kodim 1612/Manggarai melaksanakan kegiatan karya bhakti pembersihan Pura Agung Waso Giri Natha di Kel. Waso, Kec. Langke Rembong, Kab. Manggarai, Minggu (23/12).

Babinsa Serda Ketut Lopi dilokasi menyampaikan kegiatan ini dilakukan selain dalam rangka menyambut Hari Raya Galungan dan Hari Raya Kuningan, juga untuk membantu warga  kota Ruteng yang beragama Hindu untuk membersihkan tempat peribadatan mengingat sebentar lagi mereka saudara-saudara kita yang beragama Hindu akan melaksanakan acara keagamaan serta untuk menjalin silaturahmi.

"Saya bersama anggota yang lain walaupun hari libur tetap semangat untuk melaksanakan tugas karena itu memang menjadi tugas pokok kami disatuan teritorial", kata Serda I Ketut Lopi.

Sementara Dandim 1612/Manggarai Letkol Inf Rudy M. Simangunsong, S.Sos., secara terpisah mengapresiasi kegiatan anggotanya yang sigap dan peduli terhadap lingkungan terutama terhadap rumah ibadah.

"Saya berterimakasih kepada  anggota yang tidak mengenal hari libur membantu masyarakat binaan untuk membantu setiap permasalahan yang ada di desa", kata Rudy.   

Dengan Demikian sambungnya, masyarakat desa binaan tidak akan ragu lagi untuk menyampaikan atau meminta bantuan kepada Kodim ataupun Koramil melalui para Babinsa sebagai ujung tombak satuan di desa.

"Kami berharap komunikasi yang sudah berjalan dengan baik ini dijaga bersama-sama sehingga setiap permasalahan yang ada di tingkat dusun ataupun desa bisa diselesaikan dengan baik dan benar", pungkasnya. (Kodim 1612/Manggarai)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar