Selasa, 11 Desember 2018

Kodim 1617/Jembrana Gandeng PMI Gelar Bakti Sosial Donor Darah


Pendam IX/Udayana
Selasa, 11 Desember 2018

Kodim 1617/Jembrana bersama PMI Jembrana menggelar kegiatan bhakti sosial donor darah  dalam, Senin (10/12) bertempat di Makodim 1617/Jembrana Jalan Ngurah Rai No 135 Dauh Waru Jembrana.

Kegiatan bhakti sosial donor darah tersebut dilaksanakan dalam rangka Hari Juang Kartika tahun 2018 dari beberapa rangkaian kegiatan lain yang dilaksanakan di wilayah Kodim 1617/Jembrana.

Kasdim 1617/Jembrana Mayor Inf Ngakan Made Marjana yang mewakili Dandim mengatakan, kegiatan donor darah ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka menyongsong peringatan Hari Juang Kartika (HJK) tahun 2018.

“Kegiatan ini kita lakukan untuk memperingati Hari Juang Kartika (HJK) tahun 2018 dan donor darah ini juga merupakan kepedulian kita TNI AD untuk mendukung program kemanusiaan, yang hasilnya kita sumbangkan kepada yang membutuhkan melalui PMI Kabupaten tegasnya” ujarnya.

Sementara itu Pasiterdim 1617/Jembrana Kapten Chb Drs Karyanto mengatakan pula bahwa hasil donor darah yang terkumpul ini selanjutnya akan diserahkan kepada PMI Kabupaten Jembrana karena setetes darah yang kita sumbangkan dengan tulus ikhlas sangat berarti bagi keselamatan jiwa seseorang.

Menurutnya, kegiatan ini sebagai wujud bakti TNI bagi masyarakat. Ia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang ikut serta dalam kegiatan ini. Apalagi darah yang sudah terhimpun bakal disalurkan ke mereka yang membutuhkan.

Pihak PMI Jembrana yang dipimpin dr Komang Rai Widiastika menyampaikan apresiasi atas kontribusi TNI AD dalam hal ini Kodim 1617/Jembrana yang secara berkala melaksanakan kegiatan donor darah.

Donor darah tidak hanya bentuk kontribusi sumbangan darah yang didonorkan bagi orang lain yang membutuhkan tetapi juga memberi manfaat yang baik bagi pendonor untuk metabolisme tubuh serta kesehatan.

Dalam pelaksanaan kegiatan ini hadir diantaranya Kasdim 1617/Jembrana Mayor Inf Ngakan Made Marjana S.Pd., Para Danramil Jajaran Kodim 1617Jembrana, Para Perwira Staf, Jajaran Minvetcad 2-3/Negara dan PNS serta  Subdenpom Negara beserta anggota, Yonif Mekanis 741/GN, Anggota Kodim 1617/Jembrana, Anggota Sabara Polres Jembrana, Ibu Pengurus dan anggota Persit KCK Cabang XXXVI Dim 1617/Jembrana serta Ibu-ibu Bhayangkari Polres Jembrana dan juga warga masyarakat. (Kodim 1617/Jembrana)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar