Minggu, 20 Januari 2019

Aksi Kopda Jupri Menggemburkan Lahan Kebun Milik Bapak Agustinus di Tapal Batas


Pendam IX/Udayana
Minggu, 20 Januari 2019

Diusia 55 Tahun tenaga Bapak Agustinus tak kuat seperti saat muda, karena itulah Anggota Pos Oepoli Pantai Kipur - II Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif Mekanis 741/GN Sektor Barat Kopda Muhamad Rohman Jupri membantu menggemburkan lahan kebun milik Bapak Agustinus.

"Dulu waktu menjadi prajurit TNI, saya sering membantu bapak saya menggemburkan lahan kebun. Jadi saya cukup mampu untuk mengoperasikan traktor ini bahkan di desa asal saya, disana masih memakai tenaga kerbau untuk menggemburkan tanah," ucap Kopda Jupri.

Saat melaksanakan anjangsana ke rumah Bapak Agustinus di Dusun Oepoli Desa Netmenanu Utara Kec. Amfoang Timur Kab. Kupang, Tabak SO Pos Oepoli ini sudah menyampaikan oleh Bapak Agustinus jika pada hari Jumat (181) akan melaksanakan membersihkan dan menggemburkan lahan kebun miliknya. 

"Baru kali ini ada personel TNI yang menawarkan bantuan menggemburkan lahan kebun milik saya jadi saya mengiyakan ajakan Kopda Jupri." Ungkap Bapak Agustinus

Dengan kerjasama antara Kopda Jupri dan Bapak Agustinus akhirnya sekitar pukul 16.50 Wita lahan miliknya telah siap untuk ditanam.

"Sungguh luarbiasa yang dilakukan oleh Kopda Jupri. Ini menggambarkan kedekatan dan komunikasi yang terjalin secara baik antara personel Pos Oepoli Pantai Kipur - II dan masyarakat sekitar. Tetap semangat Kopda Jupri, apa yang sudah kamu perbuat membuat saya dan prajurit Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif Mekanis 741/GN Sektor Barat bangga." Ungkap Mayor Inf Hendra Saputra S.Sos., M.M.,M.I.Pol.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar