Belu - Pratu Osias Ono Danang Personil Satgas Pamtas Yonif RK 744/SYB bantu bajak Sawah Warga di lahan seluas 36 Are dengan menggunakan traktor, bertempat di Dusun Sadi Desa Sadi Kecamatan Tasifeto Timur Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur.
Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas Yonif Raider Khusus 744/SYB Letkol Inf Alfat Denny Andrian dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur, Kamis (14/01/2021).
Dikatakannya, kegiatan tersebut adalah untuk membantu masyarakat yang membutuhkan sebagai wujud Kemanunggalan TNI dengan rakyat.
“Dengan terjunnya Pratu Osias Ono yang sudah punya pengalaman di bidang pertanian dan dengan semangatnya membantu petani, diharapkan terjalin kedekatan sehingga terwujud kemanunggalan TNI-rakyat,” ungkapnya.
Dijelaskannya kembali, Pratu Osias Ono selain membantu bajak sawah juga sedikit menjelaskan mengenai cara penanaman padi di Desa Sadi dengan menggunakan sistem Legowo namun tergantung debit airnya. Sedangkan Desa Sadi dari dulu hingga sekarang menggunakan sawah tadah hujan.
Ucapan terima kasih pun disampaikan dari warga pemilik lahan bernama Antonius Abas (35) yang merasa senang dan bangga kepada personil pos Asulait dimana disamping melaksanakan tugas menjaga perbatasan namun mampu menunjukkan kepedulian yang sangat luar biasa terhadap masyarakat seperti hari membantu dirinya salam membajak sawah.
Harapan kami masyarakat agar kedepan kekompakan antara masyarakat dengan personil pos Asulait tetap terjalin hubungan yang harmonis. (Satgas Yonif RK 744/SYB)

Tidak ada komentar:
Posting Komentar