Jumat, 31 Maret 2017

Ketua Poktan Ha Diso Pajakai Ucapakan Terimakasih Kepada Babinsa


Pendam IX/Udayana
Jumat, 31 Maret 2017

Babinsa Koramil 1608-06/Wawo Sertu Muhtar  pada hari Kamis 30 Maret 2017 membantu Poktan Ha Diso Pajakai melaksanakan panen padi. Kegiatan panen padi di Dusun Ujung Harapan Desa Nipa Kecamatan Wawo Kabupaten Bima yang dilakukan Poktan Ha Diso Pajakai bersama anggota Babinsa ini diharapkan dapat membantu mempercepat kegiatan panen dilahan seluas 3,5 hektar.

Dari kegiatan panen  ini diperoleh hasil 13 Ton gabah, dan hasil ini nantinya untuk di komsumsi sendiri. Pada kesempatan tersebut ketua Poktan Ha Diso Pajakai bapak Rustam Ahmad mengucapkan terimakasih kepada bapak Babinsa yang telah membantu panen sehingga cepat selesai, ia berharap bapak Babinsa dapat terus membantu para petani dalam persiapan lahan, pembibitan, penanaman dan  perawatan agar dapat meningkatkan hasil panennya.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat menjadi motivasi bagi para petani lainnya khususnya yang berada di Desa Nipa untuk terus bersemangat dalam mengolah lahan pertanian miliknya, meskipun tidak luas dengan ketekunan dan keseriusan para petani hasil yang diperoleh nantinya pasti akan memuaskan dan TNI khususnya para anggota Babinsa akan terus membantu para petani dalam upaya meningkatkan hasil pertaniannya. (Penrem 162/Wira Bhakti)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar