Rabu, 03 Mei 2017

Komsos Efektif Mendekatkan TNI Dengan Masyarakat



Pendam IX/Udayana

Rabu, 3 Mei 2017


Komunikasi Sosial (Komsos) yang dilakukan Babinsa Koramil 1622-04/Apui Sertu Ibrahim Laoere, bertempat di Desa Manetwati, Kecamatan Alor Tengah Utara, Kabupaten Alor merupakan bukti bahwa Babinsa dekat dan makin erat berada di hati rakyat.

Upaya yang dilaksanakan oleh Sertu Ibrahim Laoere bersama Bhabinkamtibmas Brigpol Suharwin untuk meningkatkan komunikasi antara TNI-Polri (Babinsa-Bhabinkamtibmas ) dengan seluruh elemen masyarakat di wilayah binaan. Dengan begitu harapannya adalah dapat memberi dampak bagi masyarakat, menciptakan suasana aman dan kondusif.

“Saya (Babinsa-red) bersama Bhabinkamtibmas datang bertemu masyarakat ajak diskusi sehingga lebih dekat dengan masyarakat disini agar tercipta hubungan yang erat serta harmonis,” ungkap Ibrahim.

Sertu Ibrahim juga menyampaikan kepada masyarakat agar menumbuhkan jiwa sosial dengan menggalakan gotong royong. Dengan bergotong-royong bisa membantu kesulitan sesama masyarakat disekeliling kita.

“Suasana kampung di Desa Manetwati terlihat lebih kompak, lebih peduli satu sama lain dan sekaligus meringankan beban warga satu sama lainnya,” himbau Ibrahim.
Babinsa Ibrahim Laoere  mengatakan bahwa masyarakat dekat dengan Babinsa dan Bhabinkamtibmas bukan berarti takut dengan TNI dan Polisi, tapi semata karena hubungan baik yang tercipta antara Babinsa dengan masyarakat. Karena kita bisa menempatkan diri yang baik di tengah-tengah masyarakat. Itulah dampak dari keberhasilan Komsos yang dibangun.

Dalam kesempatan tersebut, salah seorang tokoh masyarakat bapak Musa Lohmay terlihat semakin dekat dan erat dengan Babinsanya dan bahkan ada harapan dari masyarakat agar Babinsa turut memberikan pembinaan kepada pemuda desa yang ada sehingga bisa mengurangi dampak buruk yang mungkin bisa terjadi yang dilakukan oleh pemuda, harapnya. (Penrem 161/Wira Sakti)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar