Selasa, 01 Januari 2019

Tahun Baru Semangat Baru, Kodim 1611/Badung Gelar Doa bersama


Pendam IX/Udayana
Selasa, 1 Januari 2019

Kodim 1611/Badung melaksanakan doa bersama dalam rangka menyambut tahun baru 2019, Senin (31/12)

Kegiatan doa bersama dilaksanakan di Makodim 1611/Badung yang dipimpin langsung oleh Dandim 1611/Badung Letkol Inf Handoko Yudho Wibowo, S.E., didampingi Kasdim Mayor Inf Arianto, S.Ag. dan Pabung Kodim Mayor Inf I Putu Sukadana. 

Kegiatan doa bersama yang diikuti oleh seluruh Perwira dan  anggota serta Keluarga Besar Kodim 1611/Badung bertujuan untuk memohon agar pelaksanaan pergantian tahun 2018 menuju 2019 berjalan aman dan lancar serta tidak ternoda oleh hal-hal bersifat merugikan yang berdampak pada keamanan secara umum.

Dandim juga berpesan kepada seluruh anggota dan keluarga selalu bersifat hati-hati sehingga apa yang kita laksanakan tidak merugikan diri sendiri maupun lingkungan sekitar. Selain itu kegiatan ini juga sebagai wahana untuk introspeksi dan pengendalian diri seraya berharap semoga tahun yang akan datang akan lebih baik dari sekarang serta menjadi semangat bari buat kita semua.

Rangkaian kegiatan diawali dengan doa bersama sesuai agama masing-masing, dimana dalam doa tersebut untuk Umat Islam Doa dipimpin Kasdim Mayor Inf Arianto, S. Ag., untuk Umat Hindu dipimpin Pasipers Kapten Inf I Gst Ngurah Putra dan Doa Agama Nasrani dipimpin Serda Yosafat Dopong. Kemudian juga dilaksanakan ramah tamah bersama. (Kodim 1611/Badung)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar