Selasa, 09 April 2019

2 Perwira dan 13 Bintara Korp Raport Kenaikan Pangkat di Lapangan Apel Makodim 1612/Manggarai


Pendam IX/Udayana
Selasa, 9 April 2019

Manggarai - Dandim 1612/Manggarai Letkol Inf Rudy M. Simangunsong, S.Sos memimpin Acara Korps Raport kenaikan pangkat 2 Perwira dan 13 Bintara di Lapangan Apel Makodim 1612/Manggarai, Kelurahan Mbaumuku, Kecamatan Langke Rembong, Senin (8/4/19).

Dandim dalam sambutannya mengatakan bahwa kenaikan pangkat ini merupakan sesuatu yang patut disyukuri, namun yang terpenting adalah dengan kenaikan pangkat berarti mengandung konsekuensi logis terhadap pengabdian, tugas dan tanggung jawab yang lebih besar dan berat dibanding sebelumnya,

"Saya atas nama pribadi dan satuan mengucapkan selamat kepada seluruh anggota yang mendapat kenaikan pangkat pada 1 April 2019," ujar Dandim.

Dandim menambahkan, kenaikan pangkat ini bukanlah rutinitas atau hadiah, yang sehingga secara otomatis apabila sudah memenuhi jenjang waktu yang ditentukan, maka dengan sendirinya akan naik pangkat.

"Ini adalah satu bentuk apresiasi dan penghargaan negara kepada para prajurit atas integritas dan pengabdian yang baik, selama kurun waktu yang ditentukan serta keberhasilan dalam pelaksanan tugas yang dibebankan," Papar Dandim.

Diakhir sambutannya, Dandim berpesan kepada seluruh anggota yang akan melaksanakan UKP (Uji Kenaikan Pangkat) untuk periode berikutnya, agar mampu menyiapkan dirinya dengan baik, sehingga harapannya kedepan makin banyak anggota yang mampu mendapatkan kenaikan pangkat dengan lebih baik.

Dalam kegiatan acara Korps Raport kenaikan pangkat ini juga dihadiri oleh Ketua beserta anggota Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XVII Dim 1612/Manggarai. (Kodim 1612/Manggarai)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar