Rabu, 15 Agustus 2018

Dandim Jembrana : Moralitas Anak Bangsa Sepuluh Tahun ke Depan Bisa Dilihat Sekarang


Pendam IX/Udayana
Rabu, 15 Agustus 2018

Tiga hari menjelang peringatan Hari Ulang Tahun Ke 73  Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia, anggota  Pasukan Pengibar Bendera Pusaka atau Paskibraka Kabupaten Jembrana mendapatkan pembekalan wawasan kebangsaan atau Wasbang oleh Dandim 1617/Jembrana Letkol Kav Djefri Marsono Hanok.

Kegiatan pembeklan tersebut dilaksanakan pada akhir acara Peringatan HUT Ke 60 Provinsi Bali bertempat di Tribun Lapangan Pecangakan Kelurahan Dauhwaru, Jembrana, Selasa (14/08) yang diikuti oleh seluruh anggota Paskibraka Tahun 2018 termasuk juga para pembina dan pelatih.

Dalam penyampaiannya, Dandim mengatakan bahwa setiap warga negara Indonesia wajib untuk mengetahui tentang wawasan kebangsaan, agar rasa cinta pada tanah air semakin tinggi.

“Moralitas anak bangsa sepuluh tahun ke depan bisa kita lihat dari sekarang", kata Dandim

Indikatornya tampak dari sikap dan akhlak para generasi penerus bangsa ini. Khususnya yang berada di kota-kota besar, banyak terjadi tawuran, tidak hormat pada orang tua, mabuk-mabukan, bahkan banyak menjadi pengguna Narkoba.

Ini semua merupakan fenomena yang kini sedang dihadapi bangsa ini dan menjadi tugas kita bersama guna memberantas itu semua. Sehingga generasi penerus tidak terkontaminasi oleh sikap dan perilaku yang akan merusak bangsa ini ke depan.

Menurut Dandim, Pancasila dan UUD 1945 merupakan perekat kebangsaan yang merupakan dasar negara kita. Seperti cara beragama dan bagaimana berinteraksi dengan sesama. 

“Tidak ada gunanya kita makmur dan modern, namun kehilangan hal yang fundamental dan mendasar dari bangsa kita seperti Pancasila UUD 45, Bhinneka Tunggal Ika, semangat persatuan dan kesatuan serta toleransi", jelasnya.

Generasi penerus bangsa ini diharapkan untuk tidak mudah terpengaruh dengan budaya asing. Hendaknya kita mampu memilah mana yang patut untuk ditiru dan mana yang tidak, yang justru kelak akan mengancam persatuan bangsa ini. 

“Berpikir jernih, cerdas, bijak dan kritis, merupakan kunci keberhasilan dimasa mendatang", jelas Letkol Djefri.

Melalui kegiatan ini, diharapkan para anggota Paskibraka Kabupaten Jembrana dapat memahami arti hidup dan berjiwa sosial serta dapat menumbuhkan jiwa juang, demi utuhnya NKRI serta nantinya mampu menularkan kepada generasi muda lainnya. 

Dandim meyakini peran dan eksistensi generasi muda Indonesia di era kekinian akan dapat mengatasi ancaman yang dapat memecah belah keutuhan NKRI, baik yang datang dari luar maupun dalam negeri, asalkan berpegang teguh pada jati diri bangsa yaitu Pancasila dan UUD 1945. (Kodim 1617/Jembrana)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar